Sabtu, 04 Februari 2012

Alhamdulillah, Akhirnya Putri Memahami ...

Bismillahirrohman nirrohim,

"Kenapa sih Papah memaksa kami harus pisah dan sekolah jauh, dan menjauh dari papah ama mamah di rumah ?? itu adalah pertanyaan Sayyid yang diungkapkan saat Putri akhirnya mau untuk mondok bareng kaka nya di Bogor, untuk melanjutkan pendidikan nya nanti Insya Allah.

"Sebuah Kekuatan diri membutuhkan perjuangan untuk menempa nya, dan Mondok / Pendidikan secara mondok di Pesantren adalah salah satu cara untuk kamu bisa menemukan jati diri kamu sendiri..!!, dan Komunikasi kami sekeluarga setelah sholat berjamaah bersama Maghrib dan Isya pada akhirnya membuka mata hati Aisyah Putri Nur-Sya'bani untuk bisa menerima dan legowo untuk menerima ide pendidikan di Pesantren.

Kami sebagai orang tua, tidak ingin memaksakan kehendak kami, kami hanya ingin memberi pilihan terbaik dari yang baik, untuk masa depan mereka, agar "jati diri" mereka secepatnya bisa terbentuk. Insya Allah.

Semoga Allah swt meridhoi niat baik ini.

Malam, setelah Putri siap sekolah di Pesantren Sahid.

Tidak ada komentar: