Minggu, 05 Juni 2011

Nilai dari sebuah Kehidupan

Bismillahirrohmaanirrohim,

Nilai (value) dari kehidupan bisa banyak macam nya, ibarat samudera di lautan lepas, ini bisa jadi inti dari setetes Kasih Sayang Tuhan (Rahman nya Illahi Robb) yang diturunkan ke muka bumi ini.

Kalaupun dibagi menjadi 6 dimensi kehidupan yang umumnya kita ketahui, nilai itu bisa terbagi menjadi : Spiritual-Emosional-Fhisical-Financial (internal value) & Family-Sosial (+external value). Maka pembahasan pada Subject diatas saya coba untuk jabarkan lebih detail, sesuai dengan pemahaman saya.

Dari sisi Spiritual dan Emosional, saya lebih mengibaratkan ini sebagai sebuah software kehidupan, diperlukan Update system secara terus menerus dalam menghadapi problematika kehidupan yang terus semakin meningkat.

Fhisical dan Financial, saya bisa menyebutnya dengan Hardware kehidupan. Material (sbg kata kunci dari Hardware) memegang peranan yang dominan dalam perwujudan terbentuknya Hardware yang semakin kuat, canggih dan effektif serta effisien untuk digunakan dalam kaitannya dengan software yang terupdate. Sebagai contoh : Perangkat Handphone dahulu kala dengan software yg tidak terlalu canggih (hanya berfungsi sebagai alat komunikasi bicara saja misalnya) memerlukan cukup memory pada size puluhan / ratusan Mega Bite, namun untuk ukuran smartphone yg canggih, dibutuhkan kapasitas pada skala Giga Bite.

Ada hukum alam (Natural Law) yang berlaku pada 4 komponen utama ini (ESQ & 2F) yaitu : Proses & pelatihan yg terus menerus untuk ditingkatkan, dari skala terkecil hingga skala maximal, 4 faktor ini seharusnya menjadi Target / sasaran terukur kita agar kita bisa menjadi Insan yang Kaffah (Utuh & Menyeluruh), dan bisa menjadi Khalifah dimuka bumi ini dengan benar dan sesuai dengan kehendakNYA.

Hukum Spiritual dan Emosional diajarkan pada tataran Nilai2 Agama yg kita anut, sementara Hukum Fhisical & Financial banyak diajarkan pada komunitas2 tertentu saja (yg ingin dan mampu untuk mengikuti nya- krn memerlukan Materi yg nyata), yg tidak didapatkan pada 2 nilai sebelumnya (Spiritual & Emosional) yg relatif GRATIS didapatkan secara permanent yang terinstall didalam kepala kita.

Law of Phisycal & Law Of Financial memerlukan tools yang "dibeli" secara tunai, yang pada akhirnya mengharuskan kita menggunakan tools tersebut untuk bisa menjadi leveraging (alat ungkit yg dahsyat) dalam proses peningkatan dan pertumbuhan nya.

Dalam periode 1 bulan ini (sejak Santy Joint di Prudential life insurrance), saya belajar banyak tentang pentingnya nilai dari Financial Management diri kita, tentang pentingnya Financial Management kehidupan kita, agar apa yang menjadi tujuan dan cita-cita kita tentang hasil akhir dari kehidupan itu sesungguhnya menjadi nyata.

Insurrance adalah salah satu tools investasi yg disarankan oleh seluruh ahli ekonomi, khususnya terkait dengan Risk Management kehidupan kita. Dan Alhamdulillah saya bersyukur Santy aktif terlibat di sini, untuk bisa minimal share kepada lingkungan sekitarnya, kalau kita sebagai manusia yang terus tumbuh, membutuhkan proteksi sekaligus investasi dalam kaitannya dengan Risk Management yang akan mungkin muncul kedepan nya.

Adapun faktor Nilai Family dan Sosial, tergantung dari Output ke 4 proses nilai utama awal yang sudah kita ingin tingkatkan terus, yang pada ujung nya, apakah 2 nilai external yang mempengaruhi kita, atau 4 nilai internal kita yg akan mempengaruhi 2 nilai external yang dianut oleh lingkungan sekitar kita.

Dengan begitu, kita menghargai nilai kehidupan itu sendiri.

Salam,
RM
Note : Sebuah Visi yg jauh kedepan ttg makna "Kontribusi aktif" dalam salah satu fase hidup kita.

Tidak ada komentar: